Ketua DPD Pemuda Perindo : “ Saya SIAP apabila ada kepercayaan Partai dan Masyarakat.”

PENA-EMAS.COM – Mencuatnya Bakal Calon figur Bupati Rote Ndao pada Pilkada serentak 2024 yang akan datang di Kabupaten Rote Ndao Propinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) DPW Partai Perindo Propinsi NTT yang diusulkan DPD Partai Perindo Kabupaten Rote Ndao    mendapat respon serius.

Ketua DPD Pemuda Perindo Kabupaten Rote Ndao yang diusulkan sebagai figur Bupati saat Mukerwil Partai Perindo oleh DPD Partai Perindo Kab. Rote Ndao menyatakan siap maju sebagai calon Bupati pada Pilkada Serentak  Kab. Rote Ndao 2024 yang akan datang.

Bacaan Lainnya

Demikian hal ini disampaikan Ketua DPD Pemuda Perindo Kab. Rote Ndao Paulus Henuk,SH saat dikonfirmasi melalui sambungan seluler Kamis (30/9/2021) terkait soal diusulkan dirinya sebagai Bakal Calon Bupati Rote Ndao 2024 oleh DPD Partai Perindo.

Ketua DPD Pemuda Perindo Kab. Rote Ndao PAULUS HENUK,SH

 

Kepada Wartawan. Paulus Henuk mengatakan, Pertama-tama secara pribadi saya ucapkan terima kasih atas dukungan dan dorongan partai Perindo kepada diri saya untuk maju dalam ajang Pilkada 2024 mendatang.

Dorongan dan dukungan DPD dan DPW masih membutuhkan restu DPP sehingga kerja-kerja politik untuk kepentingan rakyat perlu terus ditingkatkan dan dibuktikan, namun sekali lagi saya nyatakan siap apabila ada kepercayaan Partai dan masyarakat.

“ Sebagai Kader Partai yang mendapat dorongan dan restu DPD,DPW dan DPP. Saya nyatakan siap apabila ada kepercayaan Partai dan masyarakat, untuk itu dukungan ini masih membutuhkan kerja politik dan kepentingan rakyat perlu ditingkatkan “ Ujarnya dari balik Telpon.

Menurut Wakil Ketua DPRD Kab. Rote Ndao ini,  Kesiapan dirinya  dalam pertarungan pilkada Rote Ndao karena dimotivasi oleh tanggung jawab moral untuk berkontribusi lebih baik dalam proses meningkatkan kesejahteraan rakyat melalui berbagai program peningkatan ekonomi masyarakat terutama pada sektor pertanian, peternakan, perikanan, pariwisata dan sektor-sektor lainnya.

Menjawab masalah kemajuan daerah pada berbagai aspek yang dinilainya sebagai masalah mendasar dan menjadi kebutuhan dasar masyarakat Kabupaten Rote Ndao hari ini dan akan datang sebagai alasan baginya untuk Siap maju dalam Pilkada 2024. Paulus Henuk menjelaskan, Pembangunan yang adil dan merata dengan skala prioritas perlu menjadi perhatian serius karena masih ada desa-desa di Rote Ndao yang belum pernah disentuh pembangunan berupa infrastruktur jalan (Aspal), ada juga dusun – dusun yang belum dialiri listrik, ketersediaan air bersih yang jauh dari memadai.

Selanjutnya. Pelayanan dasar berupa pendidikan dan kesehatan harus mendapat prioritas dengan berbagai indikator dan target capaian yang konkrit. Saat ini kedua sektor ini menghabiskan anggaran APBD lebih kurang Rp.300 Miliaran atau sekitar 40% dari total APBD Rote Ndao setiap tahun, namun sayangnya masih ada sekolah-sekolah yang kekurangan guru, ada sekolah yang tidak mendapat dana BOS.

Sementara untuk peningkatan kualitas kesehatan masyarakat  belum memenuhi harapan masyarakat, pengelolaan RSUD misalnya, masih jauh dari profesional, Pustu – Pustu yang dibangun diberbagai desa justru menjadi mubasir dalam pemanfaatannya dan lebih banyak menjadi tempat berlindungnya  hewan.

Belum lagi pengamatan saya selama lebih kurang 2 tahun menjadi Anggota DPRD, terdapat banyak pasar-pasar di Rote Ndao yang dibangun dengan anggaran ratusan juta bahkan miliaran rupiah namun saat ini menjadi tempat tinggal binatang, ini sungguh sangat menyedihkan. Kita seperti tidak memiliki rasa tanggung jawab terhadap uang rakyat yang dihamburkan tanpa manfaat.

Salah satu hal penting dan utama yang perlu kita jadikan musuh bersama adalah tindakan koruptif dari oknum- oknum yang hanya berorientasi memperkaya diri tanpa memperhatikan kualitas infrastruktur yang di bangun.  Perlu ada revolusi mental bagi siapapun yang akan memimpin sehingga memiliki tanggung jawab moral dan perlu mengedepankan nurani dalam menjalankan roda pemerintahan.

Selain itu. menurut Paulus Henuk, Masalah kepemimpinan dan Figur pemimpin Daerah di Kabupaten Rote Ndao yang mendapat kepercayaan masyarakat pada pertarungan pilkada 2024 yang akan datang bukan soal siapanya tetapi bagaimana motivasi pemimpinnya untuk membawah daerah ini kedepan lebih baik dengan mampu memperbaiki, membenahi dan meningkatkan kualitas pelayanan untuk pembangunan pada berbagai sektor guna kesejahteraan masyarakat.

Fondasi pembangunan daerah perlu dibangun selaras dengan harapan masyarakat dan sesuai dengan kebutuhan dasar rakyat karena fondasi yang kita bangun itu tidak kuat akan berpengaruh pada minimnya kualitas kesejahteraan masyarakat dan kemajuan daerah.

Hal ini harus menjadi dorongan motivasi bagi calon pemimpin Kabupaten Rote Ndao kedepan terutama pada perhelatan dan persaingan dalam pilkada Kab. Rote Ndao nanti. Tambahnya.

Sebagai generasi penerus pembangunan kita semua yang bertanggungjawab terhadap perjalanan daerah ini atas arah dan tujuan, Modernisasi dan akselarasi  Kabupaten Rote Ndao kedepan menjadi daerah yang maju, sejahtera dan mampu bersaing dimata daerah lainnya.

Saat ini terlihat jelas akan apa yang dibutuhkan rakyat agar benar benar menjawab harapan rakyat secara utuh dan hal apa yang menjadi keinginan mendasar dari masyarakat karena itu dengan filosofi “Ita Esa”  Rote Ndao memiliki keunikan dan potensi yang begitu besar namun sampai saat ini kita semua dipenuhi dengan perbedaan yang belum berpihak kepada masyarakat

Untuk itu Kata Paulus Henuk. Siapapun pemimpinnya, kita dituntut memahami esensi dari harapan masyarakat dan merasakan pikiran masyarakat, untuk menyelesaikan akar masalah yang dihadapi masyarakat Rote Ndao hari ini dan waktu yang akan datang, Sehingga kita tidak terjebak dengan kepentingan diri, kelompok dan politik tetapi kepentingan daerah dan masyarakat menjadi prioritas

“ Bahaya yang kita hadapi saat adalah mengatasnamakan masyarakat untuk kepentingan pribadi sehingga kita tidak meletakan kebutuhan masyarakat dalam pelayanan dan kepemimpinan setelah mendapat kepercayaan masyarakat” Ucapnya.

Apa yang kita lakukan untuk memperdayakan masyarakat Rote Ndao menuju tujuan dan masa depan daerah yang mampu mensejahterakannya ? jawabannya adalah harus meletakan dasar pembangunan yang tepat, adil, merata dan satukan seluruh pandangan masyarakat menjadi alat perubahan dalam filosofi Ita Esa.

Tanpa fondasi yang kuat tidak ada daya ketahanan yang kuat dan merangkul semua kepentingan menjadi modal untuk merubah hari ini lebih baik dari hari hari terdahulunya. Tandasnya.  (PE.017/02).

Tetap Terhubung Dengan Kami:

Pos terkait